Sabtu, 03 Desember 2011

MEMBACA ADALAH SALAH SATU KEWAJIBAN SETIAP PENUNTUT ILMU

      
OLEH  ;SAHADI,SPD,MMPD

ASSALAMUALAIKUM WR.WB
Salam sejahtera untuk keluarga besar SDN 1 Arjasa
Siapapun yang ingin mau  maju dan ingin sukses dalam perjuangan  arung samudra persaingan dalam era globalisasi saat ini tidak akan lepas dari suatu kebiasaan yang positif  yaitu MEMBACA.
Membaca adalah aktivitas rutin  bagi siapa saja yang terlibat dalam proses belajar disekolah,pondok pesantren,dirumah,dimasyarakat bahkan hubungan antar bangsa dan negara di dunia saat ini lebih-lebih dimasa masa yang akan datang. Dengan membaca seseorang akan mempunyai suatu keterampilan tertentu yang bisa dikembangkan guna mencapai impian atau cita –cita dan tujuan yang ingin dicapai,oleh karena itu betapa pentingnya kebiasaan MEMBACA ini wajib dimiliki ioleh segenap insan  yang mau tumbuh,berkembang dalam mengasah potensi yang ada dalam dirinya.Ayat ALLAH SWT yang pertama diturunkan lewat RASULULLAH MUHAMMAD SAW,,adalah ayat tentang MEMBACA,hal ini menandakan bahwa membaca adalah suatu kewajiban bagi manusia untuk memelihara dan melakukannya guna menggali potensi yang ada pada dirinya sebagai rasa syukur pada sang pencipta.
Membaca dapat dibiasakan dari lingkungan rumah tangga ,disekolah,dimasyarakat,bahkan dimana saja kita berada.Kebiasaan membaca yang perlu dikembangkan pada setiap penuntut ilmu[siswa/murid] adalah membacaa kitab suci yang dianutnya,buku pelajaran,buku serial tokoh masyarakat,dan buku-buku yang bermanfaat lainnya,dan jika mengakses internet haruslah bisa memilih dan memilah wabsite yang baik dan benar.Dengan tekun  dan rajin membaca maka seseorang akan termotivasi untuk maju dan berbuat yang terbaik dalam sejarah hidupnya.
Hal lagi yang perlu kita perhatikan dalam membaca yaitu kita harus mampu memahami dan mengolah apa yang kita baca sehingga manfaatnya dapat terasa pada diri kita dalam kehidupan sehari-hari SEKALI LAGI AYO KITA GALAKKAN GERAKAN BUDAYA MEMBACA agar kita menjadi insan yang berilmu dan berbudi pekerti atas sesama.
Semoga bermanfaat,Wassalamualaikum Wr Wb.

1 komentar:

  1. bagus .............
    ini salah satu pengembangan potensi Sekolah
    mari kita berjuang mencerdaskan bangsa

    BalasHapus